SPOK Dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

Advertisement
.
SPOK dalam bahasa inggris prinsipnya tidak berbeda dengan SPOK dalam bahasa Indonesia. Kalimat yang sempurna adalah kalimat yang mengandung subjek, predikat, object, dan keterangan.

Di semua bahasa tak terkecuali bahasa inggris juga begitu, hanya saja mungkin tata bahasa yang digunakan bisa berbeda-beda.

Nah, kali ini kita akan membahas bagaimana sih penerapan SPOK dalam bahasa inggris itu? Sudah gak sabar, simak penjelasannya di bawah ini:

Sebelumnya, baca juga:
- Apa bahasa inggrisnya RT, RW, Kelurahan, dan Kecamatan.
- Kosakata aktivitas sehari-hari dalam bahasa inggris.
SPOK Dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

A. SPOK Dalam Bahasa Inggris

SPOK adalah singkatan dari penyusunnya, yaitu Subjek, Predikat, Objek, dan Keterangan. Untuk memahami SPOK dalam bahasa inggris, kalian perlu memahami penyusunnya tersebut.

Jika kamu sudah memahami semua penyusunnya, kamu akan dengan mudah menyusun suatu kalimat dalam bahasa inggris.

1. Subjek Dalam Bahasa Inggris

Apa itu subjek, dan apa saja yang bisa menjadi subjek dalam bahasa inggris? Subjek dalam kalimat berperan sebagai “pemberi” aksi.

Misalnya gini, “Budi mengajak Tina Berdansa”, nah Budi di kalimat itu berfungsi sebagai subjek. Lalu, apa saja yang bisa menjadi subjek?

Hmmn, banyak sih yang bisa menjadi subjek, apapun yang bisa memberi aksi pasti bisa menjadi subjek, misalnya nama seseorang, benda, tempat, acara, kejadian, atau yang lain.

Bingung? Baca selengkapnya: Materi Subjek dalam bahasa inggris.

2. Predikat Dalam Bahasa Inggris

Bisa dikatakan kalau predikat itu adalah kata kerja, alias aksi yang diberikan oleh subjek. Misalnya, Budi bermain sepakbola, “bermain” itulah predikat.

Untuk memahami predikat ini, kalian perlu mempelajari kata kerja. Kata kerja itu terdiri dari kata kerja utama dan kata kerja bantu, semuanya memiliki aturan menggunaannya masing-masing.

Baca selengkapnya:
- Predikat dalam bahasa inggris.
- Kata kerja dalam bahasa inggris.

3. Objek Dalam Bahasa Inggris

Kebalikan dari subjek, objek adalah penerima aksi. Dan apapun yang bisa menerima aksi maka bisa menjadi objek.

Begitu juga apapun yang bisa menjadi subjek, bisa juga menjadi objek, dan sebaliknya. Misalkan, “Tono memuji Agung”, “Agung memuji Tono”. Baik Tono maupun Agung bisa menjadi subjek dan objek.

4. Keterangan Dalam Bahasa Inggris

Keterangan dapat diberikan pada suatu kalimat untuk menyempurnakannya, maksudnya untuk memberikan informasi yang lebih jelas.

Misalnya gini, “Agung kencan dengan Dian”, sebenarnya kalimat tersebut sudah cukup informatif, tapi bisa lebih informatif lagi kalau ditambah keterangan, misalkan keterangan tempat atau waktu.

Akan jadi kalimat sempurna jika kalimat tersebut menjadi “Agung kencan dengan Dian di Ancol tadi siang”.

Bingung apa saja keterangan itu? Baca selengkapnya: Kata keterangan dalam bahasa inggris.

B. Contoh Kalimat SPOK Dalam Bahasa Inggris

Contoh-contoh di atas masih menggunakan bahasa Indonesia agar kalian mudah memahaminya. Nah, kali ini saya akan memberikan dalam bahasa inggris.

Oh iya, pada kenyataannya suatu kalimat itu tidak selalu disempurnakan dengan SPOK lho, maksudnya tidak harus ada semua penyusunnya, misalkan tidak ada objek atau keterangan.

Dan itu sah-sah saja, hanya dengan subjek dan predikat saja sebenarnya sudah menjadi suatu kalimat utuh, benar, dan formal. Hanya saja, kurang informatif.

Selain itu, kadang dalam kalimat itu terselip kata ganti (pronoun), kata hubung (conjuction), atau kata depan (preposition) untuk membantu membentuk suatu kalimat.

Saya akan berikan beberapa contohnya, simak berikut ini:

1. We learn english at English Online everyday.

Keterangan:
Subjek: We
Predikat: Learn
Objek: English
Keterangan: at English Online everyday

2. I usually read some books in the morning

Keterangan:
Subjek: I
Predikat: Usually read
Objek: Some books
Keterangan: In the morning

3. The bus arrives at 07.00 a.m.

Keterangan:
Subjek: The bus
Predikat: Arrives
Objek: -
Keterangan: at 07.00 a.m.

4. I am Indonesian.

Keterangan:
Subjek: I
Predikat: am
Objek: -
Keterangan: Indonesian

5. Shanti was watching TV.

Keterangan:
Subjek: Shanti
Predikat: Was watching
Objek: TV
Keterangan: -

6. The flower is red.

Keterangan:
Subjek: The flower
Predikat: Is
Objek: -
Keterangan: Red

C. Lebih Banyak Contoh Kalimat SPOK

Sudah pahamkan gimana SPOK dalam bahasa inggris itu? Beberapa contoh kalimat di atas juga saya berikan keterangan agar kalian mudah memahami.

Kali ini, akan saya berikan lebih banyak contoh kalimatnya namun tidak akan saya berikan keterangan, silahkan kalian identifikasi sendiri untuk latihan.
Contoh KalimatArti
She was busy last night.Dia sibuk tadi malam.
I have been learning English since 2010.Saya telah mempelajari bahasa inggris sejak 2010.
Ambarukmo Plaza building is big and tall.Bangunan Ambarukmo Plaza besar dan tinggi.
The baby is going to sleep.Bayinya akan tidur.
Dian made a special vegetarian dish for Agung.Dian membuat hidangan vegetarian khusus untuk Agung.
This new computer has already crashed twice, and I have no idea why.Komputer baru ini telah rusak/eror dua kali, dan aku tidak tahu mengapa.
My brother and I went to the mall last night.Saudaraku dan aku pergi ke Mall tadi malam.
The frog jumped and landed in the pond.Katak itu melompat dan mendarat di kolam.
Today is not a holiday.Hari ini bukan hari libur.
Tom is riding an Australian horse very fast.Tom sedang mengendarai kuda Australia dengan sangat cepat.
She is singing with her sister.Dia sedang bernyanyi dengan saudarinya.
Tau mana subjek, predikat, objek, dan keterangannya? Enggak semua kalimat di atas sempurna lho ya, coba deh komen jawabanmu lewat komentar di bawah!
-----
Oke ya teman-teman, itulah penjelasan tentang SPOK dalam bahasa inggris disertai dengan contoh kalimatnya. Semoga pembahasan di atas bermanfaat dan membantu kalian. Jangan lupa untuk share artikel ini juga ya, thanks dan sampai jumpa kembali.
Advertisement
.
Previous
Next Post »

Hi there, I know you can do it. You just need to keep your eye on the ball and not lose your focus. Remember, English is just like a cup of tea. Good Luck!

Hope you enjoyed the article!

Give me your relevant response about the article above, but use your real name please! (Exception : Anonymous).

ConversionConversion EmoticonEmoticon